Seni Tari Genye Sambut Kedatangan Kemenpora RI pada Jambore KORMI ke-2 di Purwakarta

PURWAKARTA – Kemeriahan Jambore Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat (KORMI) ke-2 Purwakarta disambut antusiasme masyarakat dari semua kalangan. Bertempat di area Stadion Purnawarman Kabupaten Purwakarta, kegiatan yang digelar pada Jumat (16/6) pagi tersebut dihadiri oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Ario Bimo Nandito Ariotedjo dan Gubernur Jawa Barat Mochamad Ridwan Kamil yang disambut langsung oleh Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika.

Hadir terlebih dahulu pada awal acara Menpora Dito yang disambut secara khusus dengan Seni Helaran Genye sebagai prosesi penyambutan. Setelah pengalungan bunga dari Bupati Purwakarta kepada Menpora sebagai tanda penghormatan, Menpora bersama rombongan selanjutnya memasuki podium di area tribun utama Stadion Purnawarman Purwakarta dengan diiringi penampilan seni Genye dari Sanggar Seni Rengganis asuhan Anya Kania.
Menpora dan rombongan yang “dipapapag” para penari menuju tribun utama tampak didampingi bersama Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, wakil Bupati H. Aming, Sekretaris Daerah Norman Nugraha, Ketua KORMI Purwakarta Iyus Permana, beserta unsur Forkopimda dan unsur OPD lainnya.

Tarian sambutan Seni Helaran Genye yang ditampilkan cukup menarik perhatian warga dan rombongan Kemenpora. Anya Kania beserta para penari binaan Sanggar Seni Rengganis mengaku bahagia telah dapat turut berpartisipasi dalam ajang kemariahan Jambore KORMI ke-2 tersebut.

“Pada persembahan karya kali ini, kami mengemas penampilam seni Genye yang biasanya digelar secara helaran menjadi tarian sambutan, jadi para penari dikondisikan untuk menampilkan koreografi yang disesuaikan, formasi talent penari berjumlah 10 orang perempuan dan 5 orang laki-laki” demikian dijelaskan oleh Anya Kania.

Penampilan apik dari para penari Seni Genye menjadi hiburan berkesan bagi masyarakat yang hadir pada acara tersebut, terlebih kostum dan properti khas Seni Genye yang menarik dan unik berbahan dasar “nyere” atau lidi dan bambu membuat tak sedikit warga yang berebut dengan antusias untuk berfoto bersama para penari, sebelum dan sesudah penampilan.

Semarak Jambore KORMI ke-2 Purwakarta kali ini mendapat respon positif dari semua lapisan masyarakat, dengan serangkaian mata acara yang disajikan di antaranya senam bersama, booth induk olahraga (INORGA), perlombaan beberapa jenis olaharga rekreasi masyarakat, panggung musik, dan sesi doorprize. (RA)

Tinggalkan Komentar

error: Klik Play Streaming
%d blogger menyukai ini: