Workshop Kepenulisan Warga Kota di Festival Aksara Purwakarta

PURWAKARTA – Hari ketiga Festival Aksara Purwakarta, Pameran Buku “Out of The Boox” Minggu (28/1) pagi, bertempat di teras Gedung Creative Center Purwakarta dan diikuti oleh peserta dari pelajar, mahasiswa, dan umum digelar workshop kepenulisan. Acara tersebut diisi oleh para penulis dari komunitas “Warga Kota” Kompasiana Purwakarta, dengan narasumber Listhia H. Rahman, kompasianer dan dosen salah satu perguruan tinggi di Purwakarta, dimoderatori oleh Iip Sarip Hidayat.

Listhia menyoroti bahwa menulis tidak hanya sebagai sarana untuk menuangkan pikiran, tetapi juga dapat menjadi alternatif terapi kesehatan mental. Dirinya menekankan bahwa menulis dapat menjadi sarana untuk mengurangi risiko masalah kesehatan mental, terutama dalam situasi sulit seperti sekarang.

“Menulis bisa menjadi terapi untuk mengurangi risiko masalah kesehatan mental. Sekarang ini lagi gencar orang kena masalah mental, dan menulis bisa menjadi cara untuk berbagi tanpa harus secara langsung,” ujar Listhia H. Rahman.

Mira Habibah, selaku panitia workshop, menjelaskan bahwa kegiatan ini difokuskan pada berbagi pengalaman menulis di Kompasiana dan memperkenalkan Purwakarta melalui tulisan.

“Konsep acaranya lebih ke sharing, tentang kenapa sih harus nulis di Kompasiana, benefit keuntungan untuk penulis di Kompasiana,” ujar Mira.

Selain itu, Soni Herdiansyah dari komunitas “Warga Kota” yang juga Duta Baca Purwakarta melihat kegiatan tersebut sebagai bagian dari upaya memajukan literasi di Purwakarta, dengan harapan dapat meningkatkan minat baca masyarakat Purwakarta. (KH-PRO 93.1 FM)

Tinggalkan Komentar

error: Klik Play Streaming
%d blogger menyukai ini: