PURWAKARTA – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Purwakarta mengadakan Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Pengelolaan Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional – Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (SP4N LAPOR!). Acara ini bertempat di Ballroom Prime Plaza Hotel, Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta, pada Rabu (29/05/2024).
Acara sosialisasi dan bimbingan teknis ini dibuka oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Purwakarta melalui Sekretaris Dinas, Drs. Nurfalah. Narasumber dalam acara ini adalah Silvia Diaz C., S.I.Kom., Analis Kebijakan Pertama dari KemenPAN RB, dan Bayu Halim Firdaus, S.I.Kom., M.M., Pranata Humas Ahli Pertama dari Diskominfo Provinsi Jawa Barat, yang memberikan bimbingan teknis tentang pengelolaan SP4N LAPOR.
Sekretaris Dinas, Drs. Nurfalah, menjelaskan bahwa terdapat empat kanal pengaduan yang tersedia, yaitu pengaduan melalui WhatsApp, Ogan Lopian, SP4N LAPOR, dan juga call center 112. Selain empat tempat pengaduan tersebut, dengan adanya acara ini, Nurfalah berharap pelayanan masyarakat bisa lebih cepat dilakukan.
“Karena kita ini sebagai pelayan masyarakat, jadi apabila tidak kita tangani secara lebih eksklusif atau lebih cepat, tentunya ini akan menjadi masalah juga. Mudah-mudahan dengan adanya acara hari ini yang dihadiri para sekdis, para sekcam, kemudian para seklur yang membidangi masalah ini, semuanya bisa terlayani dengan baik dan lebih cepat, sehingga masyarakat merasa puas,” jelas Nurfalah.
Di tempat yang sama, Bayu Halim Firdaus selaku Pranata Humas Ahli Pertama dari Diskominfo Jawa Barat mengatakan bahwa SP4N LAPOR adalah kanal nasional yang diperuntukkan untuk mengelola pengaduan pelayanan publik.
“SP4N LAPOR, sebagaimana yang kita ketahui, adalah kanal nasional yang diperuntukkan untuk mengelola pengaduan pelayanan publik. Kanal ini diampu oleh Kementerian PANRB, Kemendagri, Kantor Staf Presiden, Kominfo, Zenaptika, dan Ombudsman,” kata Bayu.
Sementara itu, melalui Zoom meeting, Silvia Diaz selaku narasumber menjelaskan data SP4N LAPOR Kabupaten Purwakarta periode 1 Januari 2024 hingga 25 Mei 2024. Total laporan yang masuk sebanyak 484, dengan 424 laporan sudah selesai, 55 laporan sedang diproses, dan 3 laporan tertunda.
Silvia berharap instansi tidak hanya mengelola laporan tetapi juga memanfaatkan data sebagai dasar perbaikan pelayanan publik melalui penyusunan kebijakan berbasis bukti (evidence-based policy) atau pengambilan keputusan dalam perencanaan kegiatan. (LA-PRO 93.10 FM)